Sabtu, 06 Agustus 2016

Kecamatan Toili Kabupaten Banggai

Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh.

Hi... sahabat toili!
Ini adalah kali pertama saya selaku blogger akan memposting semua informasi yang ada di kecamatan toili baik di bidang informasi maupun teknologi.

Jadi bagi sobat yang memiliki informasi yang kiranya bermanfaat bagi masyarakat toili maupun pembaca dari seluruh tanah air, jangan pelit berbagi informasi disini ya.
Disini saya akan memberi sedikit ulasan mengenai daerah toili ni teman-teman.

Toili, Sungai minahaki, desa unit 7, unit 5, unit 11 & unit 6, hasil jepretan pribadiku waktu berangkat ke Bali

Toili adalah sebuah daerah yang terletak di provinsi sulawesi tengah tepatnya di bagian timur provinsi sulawesi tengah yang berada  dalam kawasan pemerintahan kabupaten Banggai. Dulunya toili adalah daerah dataran hutan yang sangat luas, setelah adanya peraturan pemerintah tentang transmigrasi, toili adalah salah satu daerah tujuan transmigrasi dengan penyebaran penduduk yang merata dimana penduduknya berasal dari Jawa, Bali dan Lombok.

Daerah toili bisa dikatakan daerah yang kaya sehingga bisa dipastikan bahwa masih banyak macam spesies hewan dan tumbuhan endemik khas sulawesi tengah yang masih terjaga kelestariannya. Tidak hanya spesies dan tumbuhan, tetapi sumber daya alam dan daya mineralnyapun masih sangat berlimpah. Salah satu contoh adalah lahan pertanian dan perkebunan yang sangat produktif dan cukup luas adalah daerah toili yaitu lahan persawahan yang sebagian besar pensuplai sumber pangan berupa beras terbesar bagi pemerintah kabupaten Banggai, disamping luasnya lahan pertanian, toili juga adalah daerah produktif dengan perkebunan kelapa sawit, coklat, kopra dan rempah-rempah lainnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *